Fakta Luar Biasa Tentang Kaos.

Hubungan kamu dengan kaos pastinya sudah sangat dekat. Yak, kaos itu menempel dengan badan kamu, jauh sebelum badan pacar atau pasangan menempel badan kamu. Kaos atau t shirt memang tidak bisa begitu saja kita pisahkan dalam kehidupan. Hampir setiap hari pasti kita bertemu dengan kaos. Dan tentunya banyak jasa yang diberikan oleh si kaos. Tapi apakah kamu tau fakta lebih jauh tentang pakaian kesayangan kamu tersebut?
1. Awalnya Adalah Dalam Tentara Inggris dan Amerika di Abad 19
Jadi sebenarnya kaos atau t-shirt itu baju dalam begitu, dan yang biasa digunakan tentara. Modelnya juga belum sepeti sekarang, masih standar sekali dan warnanya juga tidak macam-macam.
2. Mulai Dikenal Setelah Dipake Marlon Brando
Kamu tau kan siapa itu Marlon Brando? Itu yang jadi Don Vito Corleone di film The Godfather. Apa, kamu tidak tau film The Godfather? Keterlaluan! Ya sudah habis baca ini langsung nonton ya. Jadi di tahun 1947 Marlon Brando ini main teater berjudul A Street Named Desire. Nah, dalam cerita tersebut dia pake kaos, dan akhirnya bikin orang mulai melirik pakaian dalam tersebut. Tapi kaos ini baru benar-benar populer setelah di tahun 1955 James Dean pake di film Rebel Without a Cause.
3. Sempat Jadi Polemik
Karena hakikatnya adalah baju dalam, kaos atau tshirt sempat diprotes oleh beberapa kalangan yang tidak setuju kalau kaos dipake buat pakaian sehari-hari. Tapi sebaliknya anak-anak muda anggapnya kaos itu keren dan sebagai bentuk perlawanan. Nah, makanya di tahun 1961 sebuah organisasi bernama Underwear Institute menuntut supaya kaos atau tshirt diakui sebagai pakaian sopan. Wah, kira-kira underwear institute mau tuntut supaya celana dalam diakui sebagai pakaian yang sopan tidak ya? Hihihhi.
4. Sebagai Bentuk Ungkapan
Sekarang kaos atau tshirt sudah hal yang umum sekali. Bentuk dan warnanya juga sudah macam-macam. Bahkan sudah bisa taro gambar dan tulisan di atas kaos. Nah, gambar dan tulisan ini lah yang akhirnya sering dijadikan bentuk ungkapan sang pemakai
5. Kalau lengannya Dipotong Jadinya “You Can See”
Tidak tau dari mana istilah kaos atau tshirt tanpa lengan ini namanya jadi you can see. Tapi konon katanya karena dengan tiadanya lengan, maka kamu bisa liat ketiak orang yang pake.
6. Cocok Dipadukan Dengan Bawahan Apapun
Termasuk celana gamez
7. Enak Dipake Tidur
8. Bisa Dijadikan Lap
Kalau kaos sudah lusuh, kotor, atau robek-robek, maka dia (kaos) bisa bertransformasi jadi lap.
9. Kaos Paling Mahal Seharga $400,000
Konon ya ada berliannya
10. Walaupun Bekas Tetap Banyak yang Minat
Begitulah faktanya. Sebagian orang banyak berburu kaos bekas dengan brand-brand kenamaan. Biar bekas keringet orang, yang penting kaosnya keren dan harganya jauh lebih murah.
11. Bersihkan Kacamata
Selain berfungsi untuk menutup badan dan fashion, kaos juga bisa kamu gunakan untuk membersihkan kacamata kamu dari debu. Ya memang bahannya bisa bikin baret lensa kacamata kamu. Tapi kalau sesekali dan dalam keadaan terdesak tidak apa-apa juga.
12. Bisa Dilipatdan diGulung, Sangat berguna juga dalam proses packing ke dalam koper
13. Rekor Pake Kaos Terbanyak Sebanyak 257 Kaos
Diraih oleh Sanath Bandara tahun 2011
Seperti itulah kira-kira fakta tentang kaos. Bagaimana, kamu jadi makin sayang tidak sama kaos kamu? Makanya mulai sekarang dirawat lah kaosnya seperti kamu merawat pacar kamu

source mahasiswa.iainpalu.ac.id/blog/13-fakta-luar-biasa-tentang-kaos-kamu-pasti-kaget/

ORDER / INFO :

Chat WhatsApp